Menjahit Lengan Setali

29/04/2014 16:09

Belajar cara menjahit baju dengan lengan setali. Lengan setali merupakan jenis lengan yang dibuat menyatu dengan badan, ada yang mempunyai garis bahu dari leher sampai panjang lengan atau tidak mempunyai garis bahu sama sekali (garis bahu dibuat pada lipatan kain). Cara menjahit baju dengan lengan setali pertama-tama satukan garis lengan bagian depan dengan bagian belakang baik pada sebelah kiri maupun sebelah kanan (untuk yang memakai jahitan bahu). Lalu jahit sisi lengan terus ke sisi badan dengan demikian lengan sudah terbentuk. Cukup mudah bukan, cara menjahit baju dengan lengan setali. Anda bisa mempraktekkan cara menjahit baju dengan lengan setali tersebut untuk membuat baju anda sendiri atau membuat baju untuk orang tercinta anda barangkali. Selamat mencoba.